Using Google Dork Tool on Linux

Google Dork, atau yang lebih dikenal sebagai Google Dorking, adalah teknik yang melibatkan operator pencarian tingkat lanjut untuk menyempurnakan query pencarian di Google. Metode ini memungkinkan pengguna menemukan informasi tertentu yang mungkin sulit diakses melalui pencarian konvensional.

Google Dorking sering digunakan oleh para profesional cybersecurity, peneliti, jurnalis, untuk berbagai keperluan seperti pengujian penetrasi, audit keamanan, dan pengumpulan informasi.

gdork

gdork adalah command-line tool untuk melakukan google dork menggunakan Puppeteer.

Untuk menggunakan gdork, Anda memerlukan NodeJS minimal versi 20.x.

NODE_MAJOR=20
curl -fsSL https://deb.nodesource.com/setup_$NODE_MAJOR.x | sudo bash -
sudo apt -y install nodejs

Kemudian install gdork secara global menggunakan npm.

sudo npm install gdork -g

Setelah gdork terinstall, selanjutnya install Chrome (ver. 127.0.6533.88) beserta dependensinya.

sudo apt -y install libatk1.0-0 libatk-bridge2.0-0 libcups2 libxcomposite1 libxdamage1 libxfixes3 libxrandr2 libgbm1 libxkbcommon0 libpango-1.0-0 libcairo2 libasound2
npx puppeteer browsers install [email protected]

Test gdork dengan perintah.

gdork -q "preventing ransomware inurl:fbi"

Install gdork sebagai user.

Buat file package.json lalu tambahkan beberapa package berikut.

{
  "dependencies": {
    "chalk": "^4.1.2",
    "gdork": "^0.0.3",
    "puppeteer": "^23.7.0"
  }
}

Selanjutnya jalankan perintah npm install.

npm install

Kemudian Anda dapat menggunakan gdork seperti berikut.

node_modules/.bin/gdork -q "preventing ransomware inurl:fbi"

Dorks Eye

Dorks Eye adalah skrip yang dibuat menggunakan Python 3 untuk melakukan Google Dorking. Skrip ini berfungsi mengumpulkan informasi mengenai situs web dan aplikasi yang berpotensi rentan di internet, serta mengumpulkan info menarik lainnya yang diindeks oleh Google bot.

Install Python 3.

sudo apt -y install python3-pip

Clone repositori GitHub dorks-eye.

git clone https://github.com/BullsEye0/dorks-eye.git

Kemudian install dependensi dorks-eye.

cd dorks-eye
pip3 install -r requirements.txt

Selanjutnya jalankan skrip dengan perintah.

python3 dorks-eye.py

Referensi: